Selamat Datang di Halaman PERLINTAN - Perlindungan Tanaman - Website Jurusan MPLKSerangga Hama PertanianMateri Praktek Perlindungan TanamanParasitoid Hama TanamanOPT Tanaman PertanianPredator Hama TanamanMateri Kuliah Perlindungan TanamanMusuh Alami HamaLearn, practice, and be rich (English) - Belajar, berlatih, dan menjadi sejahtera (Indonesia) - Meup onle ate, mua onle Usif (Timor)
Banner UC IPM
Banner Biological Control
Banner Dirjen Pangan
Banner Diren Perkebunan
Banner Dirjen Hortikultura
         

Kembali ke Beranda 02A

Taktik Menggunakan Peranan Insektisida

Integrated Pest Management

SOAL LATIHAN

Untuk memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, kerjakanlah soal latihan berikut!

  1. Sebutkan dua prinsip dalam menggunakan insektisida pada tanaman!
  2. Sebutkan dan jelaskan 3 macam kategori penggunaan insektisida !
  3. Bagaimana cara menghindarkan musuh alami dari pengaruh insektisida?
  4. Apa saja kriteria untuk menetapkan insektisida yang tepat dalam program PHT?
  5. Apa yang mendasari ditetapkannya nilai rating insektisida!

PETUNJUK JAWABAN SOAL LATIHAN

  1. Ada dua prinsip dalam menggunakan insektisida pada tanaman, yaitu :
    1. Cara pemberian insektisida yang berdasarkan perlakuan rutin berjadwal dan apabila dibutukan dapat diberikan pemberian yang baru (treat-whan-necessary)
    2. Pengendalian hama 100% (pembasmian) tidak diperlukan untuk mencegah kehilangan hasil secara ekonomis
  2. penggunaan insektisida dapat dikategorikan dalam 3 macam, yaitu :
    1. Penyemprotan insektisida didasarkan pada pemilihan waktu yang tepat, yaitu ditujukan pada titik lemah siklus hidup hama;
    2. Pegendalian dengan menggunakan insektisida merupakan cadangan untuk mengatasi keadaaan eidemik suatu hama, yaitu apabila semua tindakan pengendalian tidak mampu untuk mencegah peningkatan populasi hama hingga mencapai ambang kerusakan ekonomi;
    3. Perlakuan dengan insektisida yang bersifat prefentif harus menghasilkan dampak selektif, yang dilakukan dengan dosis yang rendah dan kurang menimbulkan pengaruh terhadap lingkungan
  3. Dengan cara menyemprotkan insektisida hanya pada tempat tertentu saja, baik secara berpindah-pindah (skip treatment), perlakuan ditempat tertentu (spot treatment), maupun perlakuan berjalur-jalur (strip treatment).
  4. Kriteria untuk menetapkan insektisida yang tepat dalam program PHT adalah kenis insektisida; metode insektisida; dan waktu aplikasi insektisida
  5. Nilai rating insektisida ditetapkan berdasarkan performa rata-rata dalam toksisitas akut terhadap manusia dan hewan peliharaan; daya racun insektisida terhadap organisme indikator lingkungan; dan persistensi insektisida

TES FORMATIF

  1. Mengpa pengaplikasian insektisida memerlukan pengetahuan yang mendalam?
    1. Agar lebih mengetahui prosedur pemberian
    2. Agar lebih menguntungkan petani
    3. Agar lebih efektif dan tidak merusak lingkungan
    4. Agar lebih cepat hasilnya
  2. Cara pemberian insektisida yang berdasarkan perlakuan rutin berjadwal, adalah bagian dari?
    1. Prinsip dalam menggunakan insektisida
    2. Cara dalam menggunakan insektisida
    3. Metode dalam menggunakan insektisida
    4. Fungsi insektisida
  3. Berikut adalah prinsip dalam menggunakan insektisida!
    1. Penyemprotan insektisida didasarkan pada pemilihan waktu yang tepat, yaitu ditujukan pada titik lemah siklus hidup hama
    2. berpindah-pindah (skip treatment)
    3. Pengendalian hama 100% (pembasmian) tidak diperlukan untuk mencegah kehilangan hasil secara ekonomis
    4. Perlakuan ditempat tertentu (spot treatment)
  4. Berikut faktor dalam menetapkan insektisida yang tepat, kecuali!
    1. Jenis insektisida
    2. Jumlah pemberian insektisida
    3. Metode insektisida
    4. Waktu aplikasi insektisida
  5. Berikut adalah hal yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan insektisida, kecuali!
    1. keamanan terhadap manusia
    2. musuh alami,
    3. jenis hama
    4. lingkungan berdasarkan nilai rating insektisida
  6. Jumlah nilai LD50 rating 1 pada daya racun akut terhadap manusia dan binatang peliharaan adalah!
    1. > 1000
    2. 200 – 1000
    3. < 1000
    4. > 2000
  7. Nilai LC50 (ppm) per 48 jam pada Ikan yang diterapkan terhadap organisme non target pada rating 1 adalah
    1. > 100
    2. > 10
    3. > 1000
    4. > 10000
  8. Berikut merupakan keuntungan penggunaan insektisida, kecuali!
    1. Insektisida merupakan satu-satunya cara pengendalian yang praktis dalam pengendalian populasi hama yang mencapai ambang kerusakan ekonomis;
    2. Iensektisida mempunyai aktivitas penyembuhan yang cepat dalam mencegah kehilangan hasil lebih besar;
    3. Sifat-sifat, penggunaan, dan cara aplikasinya mempunyai kisaran yang luas untuk menghadapi berbagai macam keadaan hama;
    4. Berkurangnya produksi buah dan biji-bijian
  9. Nilai waku paruh di dalam tanah yang memperoleh rating 1 pada persistensi insektisida di lingkungan adalah!
    1. < 1
    2. < 0.1
    3. < 0.01
    4. < 0.001
  10. Berikut adalah keterbatasan penggunaan insektisida, kecuali!
    1. Munculnya hama yang resisten
    2. Timbulnya ledakan kembali populasi hama
    3. Mematikan serangga polinator dan serangga non target yang lainnya
    4. Memberikan berikan kesuburan pada tanah
Jurusan Manajemen Pertanian Lahan Kering © 2025 Politeknik Pertanian Negeri Kupang - Alamat: Jl. Prof. Dr. Herman Yohanes, Lasiana, Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Telepon: +62380881600 Fax: +62380881601 Email: ppnk@politanikoe.ac.id. - We learn, practice, and be rich - Kami belajar, berlatih, dan menjadi sejahtera - Meup onle ate, mua onle Usif - Designed By JoomShaper