Selamat Datang di Halaman PERLINTAN - Perlindungan Tanaman - Website Jurusan MPLKSerangga Hama PertanianMateri Praktek Perlindungan TanamanParasitoid Hama TanamanOPT Tanaman PertanianPredator Hama TanamanMateri Kuliah Perlindungan TanamanMusuh Alami HamaLearn, practice, and be rich (English) - Belajar, berlatih, dan menjadi sejahtera (Indonesia) - Meup onle ate, mua onle Usif (Timor)
Banner UC IPM
Banner Biological Control
Banner Dirjen Pangan
Banner Diren Perkebunan
Banner Dirjen Hortikultura
         

Kembali ke Beranda 02A

Konsep Aras Ekonomi

Integrated Pest Management

SOAL LATIHAN

Untuk memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas, kerjakanlah soal latihan berikut!

  1. Apa yang melatarbelakangi konsep Aras Ekonomi lahir?
  2. Jelaskan makna Luka (injury) dan Kerusakan (damage) dalam Kerusakan Ekonomi (KE)!
  3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan Ambang Ekonomi (AE)!
  4. Jelaskan makna Aras Luka Ekonomi (ALE)!
  5. Jelaskan perbedaan fungsi konsep Ambang Ekonomi (AE) dan konsep Aras Luka Ekonomi (ALE)!
  6. Apa saja faktor penting yang mempengaruhi Aras Luka Ekonomi (ALE)!

PETUNJUK JAWABAN SOAL LATIHAN

  1. Konsep Aras Ekonomi muncul dilatar belakangi karena kecenderungan petani menggunakan insektisida secara berlebihan untuk membasmi hama tanpa menggunakan dasar yang rasional.
  2. Luka adalah setiap bentuk penyimpangan fisiologis tanaman sebagai akibat aktivitas atau serangan hama, jadi terpusat pada hama dan aktivitasnya. Sedangkan, Kerusakan adalah kehilangan yang dirasakan oleh tanaman akibat serangan OPT antara lain dalam bentuk penurunan kuantitas dan kualitas produksi.
  3. Ambang Ekonomi (AE) adalah kepadatan populasi hama yang memerlukan tindakan pengendalian untuk mencegah terjadinya peningkatan populasi mencapai Aras Luka Ekonomi (ALE)
  4. Aras Luka Ekonomi (ALE) adalah keadaan dimana kepadatan populasi terendah yang dapat mengakibatkan kerusakan ekonomi. Secara konsepsi letak Ambang Ekonomi (AE) berada di bawah Aras Luka Ekonomi (ALE).
  5. Konsep Ambang Ekonomi (AE) berfungsi sebagai pengambil keputusan bagi petani agar dalam kegiatan pertanian baik karena penggunaan pestisida yang berlebihan maupun tindakan lain yang dapat menimbulkan kerugian, sedangkan Aras Luka Ekonomi (ALE) lebih mengarah kepada aspek perhitungan biaya (untung dan rugi) dalam kegiatan pertanian.
  6. Faktor penting yang mempengaruhi Aras Luka Ekonomi (ALE) antara lain :
    1. Faktor Primer, terdiri dari :
      1. harga atau nilai produksi tanaman;
      2. Biaya pengendalian dan pengelolaan hama;
      3. Derajat luka yang diakibatkan oleh setiap individu hama
      4. Kepekaan tanaman terhadap perlukaan oleh serangan hama
    2. Faktor Sekunder, antara lain :
      1. Kepadatan populasi yang mempengaruhi besarnya luka tanaman;
      2. Harga pestisida yang mempengaruhi biaya pengelolaan
    3. Faktor Tersier, yaitu faktor atau variabel yang secara tidak langsung yang mempengaruhi faktor primer seperti cuaca, keadaan tanah, sosial ekonomi masyarakat.

TES FORMATIF

Pilihlah satu jawaban yang tepat!

  1. Kapan pertama kali konsep Aras Ekonomi diperkenalkan?
    1. Tahun 1939
    2. Tahun 1949
    3. Tahun 1959
    4. Tahun 1969
  2. Berikut adalah konsep yang merupakan bagian dari konsep Aras Ekonomi, kecuali!
    1. Kerusakan Ekonomi (Economic Damage)
    2. Perkembangan Ekonomi (Economic Development)
    3. Aras Luka Ekonomi (Economic Injury Level)
    4. Ambang Ekonomi (Economic Threshold)
  3. Apa yang melatar belakangi munculnya konsep Aras Ekonomi?
    1. Petani menggunakan insektisida yang berlebihan
    2. Kerusakan tanaman yang masif
    3. Keseimbangan ekosistem
    4. Semua jawaban benar
  4. Kepadatan populasi hama yang memerlukan tindakan pengendalian untuk mencegah terjadinya peningkatan populasi mencapai Aras Luka Ekonomi (ALE), merupakan pengertian dari?
    1. Aras Luka Ekonomi (Economic Injury Level)
    2. Ambang Ekonomi (Economic Threshold)
    3. Kerusakan Ekonomi (Economic Damage)
    4. Perkembangan Ekonomi (Economic Development)
  5. Sifat standar AE ditetapkan dengan mempertimbangkan faktor apa?
    1. Faktor Ekonomi
    2. Faktor Produksi
    3. Faktor Biologi
    4. Jawaban A, B, dan C benar
  6. Sifat AE harus senantiasa menyesuaikan dengan?
    1. Pemberian Insektisida
    2. Variabel Ekonomi
    3. Jumlah Hama
    4. Jumlah tanaman yang rusak karena hama
  7. Kepadatan populasi yang mempengaruhi besarnya luka tanaman merupakan faktor yang mempengaruhi ALE, termasuk dalam bagian?
    1. Faktor Primer
    2. Faktor Sekunder
    3. Faktor Tersier
    4. Faktor Ekonomi
  8. Berikut adalah faktor primer dalam mempengaruhi ALE, kecuali!
    1. Biaya pengendalian dan pengelolaan hama
    2. Harga pestisida yang mempengaruhi biaya pengelolaan
    3. Derajat luka yang diakibatkan oleh setiap individu hama
    4. Kepekaan tanaman terhadap perlukaan oleh serangan hama
Jurusan Manajemen Pertanian Lahan Kering © 2025 Politeknik Pertanian Negeri Kupang - Alamat: Jl. Prof. Dr. Herman Yohanes, Lasiana, Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Telepon: +62380881600 Fax: +62380881601 Email: ppnk@politanikoe.ac.id. - We learn, practice, and be rich - Kami belajar, berlatih, dan menjadi sejahtera - Meup onle ate, mua onle Usif - Designed By JoomShaper